Berita

Mengklaim Dapat Perintah Kiai Sepuh, Gus Muhaimin Percaya Diri Maju di Pilpres 2024

Jumat, 21 Januari 2022 - 16:08
Mengklaim Dapat Perintah Kiai Sepuh, Gus Muhaimin Percaya Diri Maju di Pilpres 2024 Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin. (FOTO: PKB)

TIMES CIREBON, JAKARTA – Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) mengaku bukan hanya percaya diri untuk maju pada Pilpres 2024, namun karena perintah para sesepuh kiai NU.

"Kapan hari saya ditanya wartawan kok pak Muhaimin percaya diri mau mencalonkan diri menjadi Presiden. Saya jawab saya bukan hanya percaya diri, (tapi) saya diperintah oleh kiai-kiai," ucap Gus Muhaimin, Jumat (21/1/2022).

Tekad Gus Muhaikin kian kuat setalah beberapa waktu lalu diklaim ada sejumlah kiai atau gus se-Tapal Kuda dan Banyuwangi yang mendorongnya maju menjadi Presiden 2024.

"Kemarin siang juga konsolidasi Gus-Gus mengokohkan kembali tekad dan niat untuk istilah lagunya itu 'Mari Bung Rebut Kembali'. Gus Dur yang dilengserkan waktu itu Gus Dur jadi Presiden, saatnya 'Mari Bung Rebut Kembali' kursi presiden 2024 yang akan datang,” Gus Muhaimin menambahkan. 

Di sisi lain, Gus Muhaimin mendorong agar kemenangan PKB pada pemilu 1999 di Banyuwangi kembali dapat direbut pada Pemilu 2024 mendatang.  Jika hal itu bisa diwujudkan, Gus Muhaimin semakin optimis PKB dapat memenangi Pemilu di tingkat nasional.

"InsyaAllah kalau Banyuwangi bisa rebut kembali kemenangan (seperti Pemilu 1999), kita bisa juga rebut tingkat nasional. Karena itu Mari Bung Rebut Kembali,” kata Gus Muhaimin.

Peluang untuk menjadi juara dua pun disebut Gus Muhaimin sudah sangat kelihatan dan sangat mungkin bisa diraih PKB.  Karena itu Gus Muhaimin memohon doa dan dukungan para Kiai, Ulama dan santri serta kerja keras seluruh kader PKB agar peluang tersebut dapat diwujudkan.

"Pokoknya Pemilu 2024 PKB Banyuwangi menang, insyaallah nasional juga akan menang." tegas Gus Muhaimin yang mengaku percaya diri maju pada Pilpres 2024 mendatang. (*)

Pewarta : Hasbullah
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Cirebon just now

Welcome to TIMES Cirebon

TIMES Cirebon is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.