TIMES CIREBON, CIREBON – Bupati Cirebon, Imron akhirnya memberhentikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Cirebon, Rahmat Sutrisno yang telah menjabat sebagai Sekda selama lebih dari 3 tahun.
Selanjutnya, Bupati mengangkat Hendra Nirmala yang menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Cirebon sebagai Penjabat (Pj) Sekda di Pendopo Bupati Cirebon, Sabtu (23/7/2022
Dalam sambutannya, Bupati meminta kepada Pj Sekda yang untuk memaksimalkan waktu menjabat guna kemajuan daerah. Pasalnya, Pj Sekda akan melaksanakan tugas selama tiga bulan sejak dilantik, atau sampai dengan dilantiknya Sekda definitif.
Menurut bupati, pengangkatan Penjabat Sekda sudah sesuai dengan ketentuan perundangan. Termasuk juga izin dari Gubernur Jawa Barat.
"Pelantikan ini telah sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2018 tentang Penjabat Sekretaris Daerah, dan telah disetujui Gubernur Jawa Barat dengan surat Nomor 3955/KPG.07/BKD tanggal 12 Juli 2022 perihal persetujuan pengangkatan dan penunjukan penjabat jabatan pimpinan tinggi pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon," tutur Bupati.
Bupati mengatakan, dipilihnya nama Hendra Nirmala sebagai Pj Sekda, sudah melalui pertimbangan berbagai aspek.
"Pengangkatan Penjabat Sekda sudah melewati berbagai pertimbangan yang matang, baik dari aspek kinerja, kualifikasi, kompetensi, kebutuhan penyesuaian organisasi, kepegawaian serta pertimbangan aspek teknis lainnya, seperti integritas dan moralitas," katanya.
"Jabatan Sekretaris Daerah sesungguhnya mempunyai peran yang sangat penting, karena berkewajiban membantu kepala daerah dalam menyusun kebijakan, serta membina hubungan kerja dengan dinas, lembaga teknis dan unit pelaksana lainnya. Untuk itu, Saya meminta agar penjabat Sekda dapat menghayati peran dan fungsinya tersebut, sehingga dalam pelaksanaan tugas dapat memberikan kontribusi yang besar untuk dapat menciptakan dinamisasi Pemerintah Kabupaten Cirebon," tambah bupati.
Dalam kesempatan ini, bupati juga meminta kepada semua pihak untuk bisa mendukung peran Penjabat Sekda ini. Tanpa dukungan semua pihak, kata Imron, Penjabat Sekda ini tidak bisa menjalankan tugas dengan maksimal.
"Saya harap seluruh perangkat daerah, instansi vertikal, TNI dan Polri beserta seluruh stakeholder lainnya untuk bersedia memberikan dukungan kepada Penjabat Sekda. Tantangan tugas pemerintah akan semakin berat, terutama untuk menghadapi tuntutan dan harapan masyarakat. Meskipun dari sisi waktu menjabat secara kuantitas hanya sebentar, tetapi harapannya secara kualitas penyelesaian tugas dan fungsi dapat terlaksana lebih optimal," ucap Bupati Cirebon. (*)
Pewarta | : Muslimin |
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |