https://cirebon.times.co.id/
Berita

Seorang Petani di Ciamis Ditemukan Meninggal di Tengah Sawah

Senin, 12 April 2021 - 17:53
Seorang Petani di Ciamis Ditemukan Meninggal di Tengah Sawah Seorang petani ditemukan tewas di tengah sawah (foto: Tagana Ciamis)

TIMES CIREBON, CIAMIS – Seorang petani penuh lumpur ditemukan tewas di tengah sawah, Senin (12/4/2021). Petani tersebut seorang pria lansia berumur 72 tahun, warga Dusun Sindanglaya, Desa Sindangsari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis.

"Pertama kali, korban ini ditemukan oleh dua orang pemuda yang bernama Hilman dan Arif. Mereka melihat korban sudah dalam posisi terlentang di sawah," jelas Uju Suparman, Anggota Tagana (Taruna Siaga Bencana) Ciamis, Senin (12/4/2021).

Mereka tidak berani evakuasi langsung korban. Maka, mereka melapor pada masyarakat lain hingga kepolisian.

"Setelah selesai pemeriksaan oleh kepolisian, tidak ada bekas kekerasan pada korban. Jadi, korban ini murni meninggal dunia karena penyakit darah tinggi dan sesak nafas yang telah dideritanya," terang Uju yang ikut mengevakuasi korban tersebut.

Menurut keterangan keluarganya, korban memang biasa menyangkul di sawah untuk pekerjaan sehari-harinya. Saat kejadian ini, korban telah pergi ke sawah pagi tadi.

"Mengenai kejadian ini, pihak keluarga juga telah menerima dengan ikhlas hingga memakamkan korban," imbuhnya.

Saat kejadian, tidak ada warga yang mengetahui kapan korban meninggal dunia. Namun, korban diketahui posisinya sudah terlentang di sawah, dengan sekujur tubuhnya penuh lumpur oleh dua pemuda tersebut.

"Semoga, pihak keluarga diberikan ketabahan dan kesabaran," ujar Uju terkait meninggalnya petani di Kabupaten Ciamis tersebut. (*)

Pewarta : Natasya Putri Suparman (MG-327)
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Cirebon just now

Welcome to TIMES Cirebon

TIMES Cirebon is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.