Berita

Pemkab Madiun Terjunkan Relawan dan Buka Posko di Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Semeru

Senin, 06 Desember 2021 - 19:47
Pemkab Madiun Terjunkan Relawan dan Buka Posko di Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Semeru Petugas dan relawan BPBD menyiapkan bantuan yang dikirim ke lokasi bencana letusan Gunung Semeru. (FOTO: Yupi Apridayani/ TIMES Indonesia)

TIMES CIREBON, MADIUNPemkab Madiun mengirimkan bantuan kepada korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Bantuan yang diberikan berupa logistik, alat berat dan menerjunkan relawan bencana.

Bupati Madiun H. Ahmad Dawami memimpin apel sekaligus memberangkatkan rombongan relawan dan armada bantuan ke lokasi bencana dari halaman Pendapa Muda Graha.

"Bantuan ini menunjukkan keprihatinan dan kepedulian masyarakat Kabupaten Madiun kepada korban bencana," tegas Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, Senin (6/12/2021) petang.

Petugas-dan-relawan-BPBD-menyiapkan-bantuan-yang-dikirim-ke-lokasi-bencana-letusan-Gunung-Semeru-2.jpgKalaksa BPBD Moh. Syahrowi memimpin persiapan apel relawan bencana. (FOOT: Yupi Apridayani/TIMES Indonesia)

Bupati berharap kehadiran para relawan dapat meringankan beban korban bencana erupsi Semeru. Serta bantuan yang dikirimkan bisa tersampaikan.

"Saya berpesan agar para relawan menjaga kesehatan dan keselamatan selama bertugas," ujar Kaji Mbing sapaan Bupati Madiun. 

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Madiun M. Zahrowi menambahkan sesuai arahan bupati, Pemkab Madiun tidak sekadar droping bantuan saja. Tetapi akan membuka posko di lokasi bencana.

Berdasar koordinasi dengan BPBD Provinsi Jatim, bantuan dan posko bencana dari Pemkab Madiun diarahkan ke Kecamatan Pronojiwo, Lumajang. Menurut rencana posko bencana akan dibuka selama tiga hari di lokasi bencana.

Petugas-dan-relawan-BPBD-menyiapkan-bantuan-yang-dikirim-ke-lokasi-bencana-letusan-Gunung-SemeruPetugas-dan-relawan-BPBD-menyiapkan-bantuan-yang-dikirim-ke-lokasi-bencana-letusan-Gunung-Semeru-3.jpgBupati Madiun bersama Kapolres dan Dandim 0803 Madiun memberangkatkan armada bantuan ke Lumajang. (FOTO: Yupi Apridayani/TIMES Indonesia)

"Di posko ada layanan kesehatan, dapur umum dan personel rescue," jelas Zahrowi.

Sedangkan bantuan yang dikirim untuk membantu korban bencana berasal internal OPD dan kelompok masyarakat. Jenisnya antara lain natura (makanan minuman), beras, kelengkapan bayi, pembalut wanita, matras, selimut dan obat-obatan.

"Bantuan yang terkumpul dari kemarin dan hari ini dikirim semua ke lokasi bencana," jelas Zahrowi.

Zahrowi mengungkapkan, relawan yang diterjunkan ke lokasi bencana erupsi Semeru sejumlah 60 orang dari berbagai unsur. Antara lain BPBD, dinas sosial, dinas kesehatan, dinas PUPR, dinas perhubungan, PDAM dan relawan tagana.

Pemberangkatan bantuan ke lokasi bencana erupsi Gunung Semeru dari Pemkab Madiun dilakukan oleh Bupati Madiun didampingi Kapolres Madiun dan Dandim  0803 Madiun. (*)

Pewarta : Yupi Apridayani
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Cirebon just now

Welcome to TIMES Cirebon

TIMES Cirebon is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.